GAMBARAN KEPRIBADIAN MENURUT MMPI MAHASISWA KEDOKTERAN UNVERSITAS HASANUDDIN ANGKATAN 1996/1997

Jalangkara Tanra, Muh. Syauki

Tujuan: Untuk mendapatkan gambaran kepribadian menurut MMPI mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin, Ujung Pandang angkatan 1996/1997.

Sebagai data awal untuk penelitian selanjutnya.

Rancangan: Penelitian survey dengan pendekatan cross sectional.

Waktu & Tempat: Dilaksanakan pada saat mahasiswa baru Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin angkatan 1996/1997 melakukan pemeriksaan kesehatan di Poliklinik Unhas pada tanggal 20-31 Agustus 1996.

Hasil: Dari 177 orang mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin angkatan 1996/1997 yang lulus tes UPTN yang dijadikan sampel. 14 orang (7,9%) drop out, karena tidak menjawab lebih 30 soal. Sisanya 163 orang terdiri dari 64 orang (39,2%) normal, 99 orang (60,7%) mempunyai 1 atau lebih tanda-tanda yang menunjukkan kecenderungan ke arah psikopatologi.

Hasil penelitian ini harus dikonfirmasikan dengan pemeriksaan klinis dan wawancara untuk mendapatkan hasil yang sebenarnya.

 

Kata Kunci: kepribadian, MMPI

RSJP Ujung Pandang, Jl. Lanto Dg. Pasewang 34, Ujung Pandang

Telp. 0411-850056

Fax 0411-513868